Ketahui Bahaya Mengantuk Saat Mengemudi & Tips Menghindarinya

icon 18 November 2022
icon Admin

Karena itu, jika memang Anda harus mengonsumsi obat sebaiknya minta rekan yang lain untuk menggantikan Anda menyetir. Dengan demikian, perjalanan akan lebih aman dan Anda bisa beristirahat.

  • Sediakan Minuman Anti Kantuk

Kafein selalu jadi pilihan utama banyak orang untuk mengatasi rasa kantuknya, baik itu saat berkendara ataupun bekerja. Selain kafein, Anda juga bisa menemani perjalanan jarak jauh tersebut dengan segelas green tea atau minuman berenergi.

  • Mainkan Musik Kesukaan

Selain menyediakan minuman, memainkan musik kesukaan menjadi solusi mengantuk saat mengemudi dan untuk menemani perjalanan. Irama dari musik tersebut bisa membantu Anda terjaga sepanjang jalan sambil bersenandung kecil. 

  • Teman Bicara

Inilah salah satu alasan mengapa sebaiknya Anda berkendara ditemani orang lain. Tujuannya yaitu untuk membantu Anda agar terhindar dari rasa kantuk saat mengemudi.

Dengan adanya orang lain yang duduk di sebelah Anda, bisa membuat mata Anda terjaga bahkan tidak mengantuk sama sekali. Pasalnya, Anda bisa mengobrol, bercanda, dan sebagainya sehingga kantuk tidak akan datang.

  • Cari Tempat Istirahat

Jika memang rasa kantuk sudah terasa sangat berat dan tidak ada teman yang bisa diajak bicara, maka tips yang satu ini bisa jadi alternatif yang tepat. Anda bisa minggir sebentar untuk beristirahat sejenak di pinggir jalan atau di rest area.

Setelah mengetahui bahaya mengantuk saat mengemudi dan beberapa tips mengatasinya. Ingat! Jangan memaksakan diri untuk mengemudi pada saat sedang mengantuk.

Untuk masalah perawatan mobil, Anda bisa percayakan mobil kesayangan Anda di dealer resmi Suzuki atau Anda bisa kunjungi https://suzuki.batara.co.id/ untuk informasi selengkapnya.