Kenali Penyebab Tangki Mobil Berkarat & Solusinya

icon 6 February 2023
icon Admin

Tangki bensin berkarat bisa mempengaruhi kinerja sistem pembakaran kendaraan, jika terus dibiarkan. Maka dari itu penting bagi Anda untuk mengetahui apa saja penyebab dari tangki bensin mobil berkarat.

Supaya Anda dapat mencegah bagian dalam tangki bensin mengalami korosi. Kemudian jika ternyata tangki bensin mobil Anda memang sudah berkarat, Anda tahu harus melakukan apa. Setelah itu lebih mudah untuk menjaga kondisi tangki bensin agar tidak berkarat kembali. 

Penyebab Tangki Bensin Berkarat pada Mobil

Sebagai tempat menampung bahan bakar, tangki bensin harus selalu ada dalam kondisi baik. Apabila muncul karat di bagian dalam tangki, beberapa hal di bawah ini bisa menjadi penyebabnya:

  • Kualitas Bahan Bakar

Tipe mobil yang berbeda menggunakan jenis bahan bakar yang juga berbeda. Karena jika mobil menggunakan bensin dengan oktan yang tak sesuai akan mempengaruhi kinerja mesin dan konsumsi bensin jadi tidak efisien. 

Selain itu, kualitas bahan bakar yang rendah bisa mempercepat korosi di dalam tangki bensin. Sehingga membuat tangki mobil mudah berkarat. 

  • Kondisi dari Tangki Bensin

Partikel-partikel asing bisa mengakibatkan tersumbatnya saluran tangki bensin. Ketika saluran tangki bensin tersendat, korosi jadi lebih mudah terjadi. 

Selain itu tangki bensin yang tidak terawat, bagian dindingnya lebih mudah mengalami kerusakan, yang akhirnya membuat tangki berkarat.

Jumlah bensin di dalam tangki juga berpengaruh. Apabila mobil tidak digunakan dalam waktu lama dengan kondisi setengah kosong, tangki lebih mudah berkarat. Bensin yang disimpan terlalu lama di dalam tangki, apinya bisa menyebabkan karat. 

  • Lingkungan 

Tangki bensin mudah berkarat jika berada di tempat yang lembab. Karena kondisi udara yang terlalu lembab bisa membuat proses korosi jadi lebih cepat. Apalagi jika mobil sering diparkirkan di area yang terbuka. 

Perbedaan kondensasi serta suhu saat siang dan malam juga membuat karat muncul di dalam tangki. Selain itu jika ada infiltrasi dari air hujan saat mobil disimpan di luar ruangan juga bisa menjadi faktor eksternal yang memperburuk kondisi tangki. 

  • Sistem Kelistrikan

Gangguan pada sistem kelistrikan mobil  juga dapat membuat tangki bensin berkarat. Misalnya terjadi korsleting yang menimbulkan arus pendek. 

Kemudian menyebabkan suhu meningkat, bagian dinding dari tangki bensin rusak, dan akhirnya memunculkan karat.

Solusi Mengatasi Tangki Bensin Mobil Berkarat 

Apabila tangki bensin mobil sudah terlanjur berkarat, maka Anda harus segera memperbaikinya, dengan membawa ke bengkel resmi. Berikut ini hal-hal yang perlu Anda lakukan untuk mengatasi tangki bensin yang berkarat:

  • Gunakan Bahan Bakar Berkualitas

Setelah mengetahui bahwa tangki bensin berkarat, mulai gunakan bahan bakar berkualitas. Supaya kerusakan pada tangki tidak semakin parah dan bantu memperlambat proses korosi. 

  • Periksa Sistem Kelistrikan

Periksa bagian kelistrikan saat Anda membawa mobil ke bengkel. Selain membuat tangki bensin mudah berkarat, komponen mobil lainnya juga bisa mengalami masalah. Sehingga untuk melakukan pemeriksaan ini Anda membutuhkan teknisi ahli. 

  • Pastikan Tangki Selalu Terisi 

Supaya tangki mobil tidak dipenuhi udara dan proses kondensasi tidak akan banyak terjadi, sebaiknya isi penuh tangki bensin, terutama  saat Anda tidak memakainya untuk waktu lama. 

Pilihannya ada dua, tangki bensin diisi penuh atau dibiarkan benar-benar kosong. Dengan begitu proses korosi yang menyebabkan karat dapat dicegah.

  • Menguras Tangki Bensin

Jika tangki mobil sudah terlanjur berkarat, maka Anda harus segera menguras tangki bensin dan membersihkannya. Untuk memastikan tidak ada karat yang tersisa dan menempel di tangki. 

Itu dia beberapa penyebab tangki bensin berkarat. Segera bawa mobil Anda ke bengkel, jika mengalami hal tersebut. Kemudian setelah itu, selalu jaga kondisi tangki dengan melakukan langkah-langkah pencegahan.

Seperti menggunakan bensin berkualitas dan tidak memarkirkannya di area terbuka.  Dengan begitu tangki bensin mobil Anda tidak akan mudah berkarat. 

Mau mendapatkan tips aman berkendara atau informasi otomotif lainnya? Segera kunjungi website https://suzuki.batara.co.id/ untuk informasi selengkapnya.