Tips Mengendarai Mobil Bagi Pemula.

icon 12 October 2023
icon Surya Bahtara Mahkota

6 TIPS MENGENDARAI MOBIL BAGI PEMULA

Sebenarnya, mengendarai mobil tidak terlalu sulit asalkan pengemudinya selalu berhati-hati, waspada, serta fokus selama berkendara. Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini ada berbagai tips mengendarai mobil bagi pemula yang sudah kami rangkum agar dapat berkendara dengan aman.

1. Mencari Posisi Nyaman Berkendara

Sebelum memulai berkendara, pastikan dulu jok kursi serta kaca spion mobil sudah sesuai agar nyaman saat mengemudikan mobil.

Pastikan punggung menyandar pada jok tersebut dengan posisi tepat agar tidak cepat pegal dan lelah. Badan jangan terlalu membungkuk ke depan.

Pengemudi bisa duduk dengan posisi setengah dari ketinggian kaca depan mobilnya untuk mendapat posisi duduk yang pas. Hal ini pun bisa membuat pengemudi yang masih pemula tidak merasa gugup atau lebih rileks selama berkendara.